Baca Berita

Diskominfo Gandeng IAGI dan BNPB Sosialisasikan Kebencanaan Kepada Pengungsi Rendang

Oleh : | 08 Oktober 2017 | Dibaca : 534 Pengunjung

Terkait masih minimnya informasi terkait kebencanaan letusan gunung api, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Karangasem didampingi tim dari Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI) dan BNPB melakukan sosialisasi ke titik-titik pos pengungsi di seluruh Kecamatan Rendang, Minggu (8/10).

Sosialisasi dikemas dalam bentuk forum diskusi grup dengan melibatkan pengungsi, Tim IAGI, BNPB, Bimas Polsek Rendang, Diskominfo dan Staf Desa.

Tim sosialisasi diterima langsung Camat Rendang I W Mastra yang menangani sejumlah 7.778 orang pengungsi yang berasal dari berbagai desa yang termasuk KRB yakni Muncan, Besakih, Pendem, Ancut, Sebudi, Susut, Badeg, Tegenan dan Rendang bagian atas. (Diskominfo)


Oleh : | 08 Oktober 2017 | Dibaca : 534 Pengunjung


Berita Lainnya :

Lihat Arsip Berita Lainnya :

 



Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika
Kabupaten Karangasem


Artha Negara, S.STP., MAP
NIP. 19820722 200012 1 001
Waktu Pelayanan
Hari Senin-Kamis: Jam 07.30-15.00 wita
Hari Jumat: Jam 7.30-13.00 wita
Kritik Saran
Polling
Bagaimana Penilaian Anda Terhadap Website Diskominfo?
Statistik

Total Hits : 2009092

Pengunjung Online: 1