Oleh : | 28 Mei 2022 | Dibaca : 463 Pengunjung
Disela-sela kesibukan runitas dalam melaksanakan tugas-tugas kedinasan, Kadis Kominfo Ir. Gde Ngurah Yudiantara, MM.,mengapresiasi semangat para pegawai Diskominfo untuk melaksanakan sembahyang bersama ke Pura Tap Sai di Kecamatan Rendang, Sabtu (28/5/2022).
Seiring makin melandainya pandemi Covid-19, kegiatan kedinasan mulai normal. Sudah 2 tahun dalam melaksanakan tugas kedinasan lebih banyak melalui during, sebagian WFH dan WFO. Untuk tetap menjaga kekompakan dan kebersamaan, mengawali kegiatan pertemuan langsung, ASN dan Non ASN dilingkungan Diskominfo melaksanakan persembahyangan bersama ke Pura Tap Sai.
Persembahyangan bersama yang diikuti dengan Melukat, disamping untuk mengucapkan rasa syukur karena telah diberikan kesehatan sehingga dapat bertemu dan berkumpul kembali, juga untuk memotivasi agar kedepannya lebih giat bekerja dalam melaksanakan tugas-tugas kedinasan dalam kebersamaan, kekompakan dan terjalin rasa kekeluargaan.
Rangkaian persembahyangan di Pura Tap Sai, diakhiri dengan makan bersama untuk mempererat jalinan kekeluargaan diantara para pegawai di lingkungan Diskominfo. (Wijaya/Diskominfo)
Oleh : | 28 Mei 2022 | Dibaca : 463 Pengunjung
Diskominfo Ikuti Aksi Bersih Peringati HPSN 2025
317Bupati Dana Apresiasi Kinerja Pengurus Koperasi Werdhi Guna Praja pada RAT 2024
264Diskominfo Terima Kunjungan BPS Kabupaten Karangasem
415Diskominfo Dukung Wujudkan CSIRT di Karangasem
348Kadis Kominfo Dampingi Wabup Studi Tiru Pengelolaan DTW ke Toba
Total Hits : 2772809
Pengunjung Online: 2